RELIGI– Kabupaten Sumedang menyimpan pesona wisata religi dengan jejak daftar makam keramat di sumedang yang masih berpengaruh hingga saat ini. Banyak tempat ziarah yang di kunjungi oleh wisatawan religi untuk meresapi sejarah dan keberkahan di daerah ini.
BACA JUGA:Â Mata Air Cimutan Kasomalang Subang, Wisata Alam di Subang yang Cocok untuk Wisata bersama Keluarga
BACA JUGA:Â Rekomendasi Daftar Lima Game Slot Penghasil Uang, Terbukti Cuan
Daftar makam keramat di Sumedang menjadi daya tarik bagi wisatawan religi yang mencari kedamaian dan keberkahan dari masa ke masa. Di antara tempat-tempat yang menarik untuk dikunjungi adalah:
Daftar Makam Keramat di Sumedang
Berikut Daftar makam keramat di Sumedang
- Situs Cipeueut I: Terdapat makam Prabu Guru Aji Putih yang berlokasi di Kampung Cipeueut, Desa Cipaku, Kecamatan Darmaraja, Kabupaten Sumedang.
- Situs Cipeueut II: Makam Nyimas Ratu Inten atau Nyimas Ratu Nawang Mulan yang berada di Kampung Cipeueut, Desa Cipaku, Kecamatan Darmaraja, Kabupaten Sumedang.
- Situs Cipeueut III: Terdapat makam Sanghyang Resi Agung di Kampung Cipeueut, Desa Cipaku, Kecamatan Darmaraja, Kabupaten Sumedang.
- Situs Astana Gedé: Tempat ini menampung makam Nyimas Lenggang Sari – Siti Saji’ah, makam Embah Jalul, dan makam Dalem Prabu Lembu Agung. Ketiga makam tersebut berada di Kampung Astana Gedé, Desa Cipaku, Kecamatan Darmaraja, Kabupaten Sumedang.
- Situs Tanjungsari: Terdapat banyak makam keramat di sini, termasuk Embah Dalem Sataputra, Embah Dalem Santadinata, Embah Dalem Mangun Raga, Jamanggala, Tanudipa, Dipawangsa, Patih Demang Mangkupraja, dan para juru kunci. Semua makam tersebut berada di lokasi Kampung Kebon Tiwu, Desa Cibogo, Kecamatan Darmaraja, Kabupaten Sumedang.
- Situs Ciwangi: Terdapat makam Eyang Buyut Mandor Sura (Raden Surapraja) dan makam Eyang Kasinten di kampung Ciwangi, Desa Cibogo, Kecamatan Darmaraja, Kabupaten Sumedang.
- Situs Ciseuma: Di kampung Ciseuma, Desa Paku Alam, Kecamatan Darmaraja, terdapat makam Suta Derepa, Embah Entol, dan Buyut Maja.
- Situs Astana Leutik: Lokasi ini menyimpan makam Suradimanggala, Arya Mangkunagara, Suradinata, Raksa Manggala, dan Raden Wargadinata di Kampung Paku Alam, Desa Paku Alam, Kecamatan Darmaraja, Kabupaten Sumedang.
- Situs Marongpong: Terdapat makam Embah Suta Diangga dan Embah Jaya Diningrat di kampung Marongpong, Desa Leuwi Hideung, Kecamatan Darmaraja, Kabupaten Sumedang.
- Situs Deungdeum: Di Kampung Cisarasat, Desa Paku Alam, Kecamatan Darmaraja, terdapat berbagai makam keramat.
- Situs Lameta: Lokasi ini menampung makam Eyang Dira dan Eyang Toa di Kampung Lameta, Desa Cipaku, Kecamatan Darmaraja, Kabupaten Sumedang.
- Situs Cadas Ngampar: Di kampung Cadas Ngampar, Desa Sukakersa, Kecamatan Jatigede, terdapat makam Nini Angkrih, Aki Agkrih, Aki Kulo, dan Nini Kulo.
- Situs Curug Emas: Terdapat makam Embah Dalem Panuntun Aji Putih Sungklanglarang, Anglingdarma, dan Jagadinta di Kampung Cadas Ngampar, Desa Sukakersa, Kecamatan Jatigede.
- Situs Cibunut: Lokasi ini menyimpan makam Nadimun, Sucadi Kusumah, Uyut Oyong, Ibung, Uyut Lepis Wening, dan Mad Nasik Supriatna di Kampung Cibunut, Desa Mekarasih, Kecamatan Jatigede.
- Makam Leluhur Daleun Wangsa Dipa: Terdapat makam Daleun Wangsa Dipa di Kampung Cisurat, Desa Cisurat, Kecamatan Wado, Kabupaten Sumedang.
- Situs Leuwi Loa: Berupa makam keramat/kuno Embah Wacana yang berlokasi di Kampung Leuwi Loa, Desa Leuwi Hideung, Kecamatan Darmaraja, Kabupaten Sumedang.
- Situs Nangewer: Terdapat makam kuno keramat Embah Mohamad Abrur Saka di kampung Nangewer, Desa Leuwi Hideung, Kecamatan Darmaraja.
- Situs Tembongagung: Merupakan bekas kerajaan Tembongagung yang sudah sulit dikenali, hanya ditemukan sebaran keramik China dari masa Dinasti Ming di Kampung Muhara, Desa Leuwi Hideung, Kecamatan Darmaraja.
- Situs Pasir Limus: Lokasi ini merupakan komplek makam kuna, termasuk Eyang Jamanggala, Eyang Istri Ratna Komala Inten, dan Jaya Raksa (Eyang Nanti). Disamping itu, terdapat monolit di sebelah timur kedua makam ini yang diduga sebagai petilasan Tilem.
- Situs Nangkod: Terdapat makam Embah Janggot Jaya Prakosa di Kampung Nangkod, Desa Leuwi Hideung, Kecamatan Darmaraja, Kabupaten Sumedang.
BACA JUGA:Â Berikut Contoh Soal Latihan PPG Pendalaman Materi Bidang Kesastraan lengkap dengan Kunci Jawaban
Dengan mengunjungi tempat-tempat keramat ini, para wisatawan religi dapat merasakan nilai sejarah dan keagungan masa lalu yang masih terasa hingga kini.